Jumat, 22-11-2024
  • Selamat Datang Di SMAN 8 Yogyakarta, The Inspiring School Of Jogja

Sebuah Catatan Prestasi Pramuka Delayota

Diterbitkan : - Kategori : Tak Berkategori

Pramuka merupakan ekstrakurikuler wajib diikuti oleh semua siswa SMA Negeri 8 Yogyakarta.  Pangkalan SMA Negeri 8 Yogyakarta Gugus Depan 13007-13008 Suryadarma dan Cut Malahayati. merupakan wadah kegiatan kepramukaan. Jadwal kegiatan Pramuka dilaksanakan setiap hari Jumat dengan berbagai kegiatan yang berpedoman pada silabi kepramukaan. Kakak-kakak pembina bersama Dewan Ambalan menyiapkan rancangan kegiatan pramuka. Kegiatan Pramuka selama masa pandemi dilaksanakan secara daring di rumah masing-masing.Kegiatan kepramukaan sebagai ekstrakurikuler wajib ini diharapkan mampu berkontribusi dalam membentuk karakter siswa yang baik. 

Bertepatan Hari Pramuka 14 Agustus, sejenak kita membuka jejak prestasi Pramuka di SMA Negeri 8 Yogyakarta. Dwi Putri, salah satu alumni yang pernah menjabat sebagai Ketua MPK melalui wawancara daring menuturkan secara singkat prestasi yang pernah diraih para siswa (14/8). “Pada masa sebelum Pandemi, Pramuka Delayota berjaya dengan berbagai prestasi yang membanggakan.” ungkap Dwi Putri. Diantara prestasi yang diraih adalah Juara I Lomba Krida Perubahan Iklim (Paklim), Juara II Krida 3R dalam lomba Lomba Saka Krida Kalpataru Tahun 2019.  Selanjutnya melalui Pengembaraan Desember Tradisional (PDT) XLVIII Tahun 2019 Rute Sultan Agung, bberhasil meraih prestasi Sangga Utama Putra, Juara I Festival Kesenian Rakyat (FKR) , Juara I Asah Terampil Putra, Juara III Asah Terampil Putra, Juara III Asah Terampil Putri, Juara II Ketrampilan Kepramukaan, Juara II Mendongeng Putra dan Juara III Mendongeng Putra. Begitupun pada Jelajah Budaya 2019: berhasil meraih Juara I Yel-yel Putra dan Juara I Yel-yel Putri. Prestasi itu bukan diraih secara mudah namun melalui perjuangan dan latihan tanpa lelah.

Pada masa sekarang ini Pramuka diharapkan menjadi kegiatan siswa yang mampu menggali potensi sekaligus membuka peluang untuk menorehkan prestasi sebagai implementasi penumbuhan karakter jiwa praja muda karana. Pramuka sebagai cikal bakal membentuk karakter bangsa. Salam Pramuka !!!

Kontributor : Sumarjiono.

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan